Sampah adalah barang yang dianggap sudah tidak terpakai dan dibuang oleh pemilik/pemakai sebelumnya, tetapi bagi sebagian orang masih bisa dipakai jika dikelola dengan prosedur yang benar. Mengenai hal ini, mahasiswa Teknik Lingkungan melakukan kajian tentang pengelolahan sampah di Universitas Brawijaya dalam program kerjanya, Environizer. Environizer melaksanakan audiensi mengenai pengelolaan sampah bersama jajaran Rektorat dan petugas kebersihan Universitas Brawijaya. Kegiatan ini berlangsung pada 11 November lalu di Gedung Widyaloka. Harapannya, kita akan semakin peduli pada hal-hal kecil yang kita lakukan dan menciptakan Universitas Brawijaya bebas sampah.