Rayakan Hari Autis, Mahasiswa UB Persembahkan Blue Light Campaign

Opening Ceremony Dies Natalis FTP XVII
April 23, 2015
Workshop Mekanisasi Pertanian Budidaya Tanaman Jagung DuPont Indonesia
April 28, 2015

Rayakan Hari Autis, Mahasiswa UB Persembahkan Blue Light Campaign

IMG_8794Sejumlah mahasiswa Jurusan Keteknikan Pertanian Fakultas Teknologi Pertanian (TEP FTP) dan Psikologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Univesitas Brawijaya yang tergabung dalam Tim Enjoy Your Child, melakukan aksi turun ke jalan  serta bakti sosial ke Autism Centre SDLB Sidayu, Pakis Malang, Selasa (14/04/2015) untuk memperingati Hari Autisme sedunia.

Aksi yang dilakukan Tim Enjoy Your Child di seputar ruas Jalan Gajahyana, Jalan Sumbersari, Jalan Veteran dan Jalan MT.Haryono ini dilakukan dengan membagikan bunga dan selebaran kampanye untuk mengenalkan masyarakat bahwa autism bukanlah sesuatu yang pantas untuk dijadikan bahan tertawaan, bukan aib, ataupun harus dikucilkan.  Autisme merupakan anugerah dimana peran dan dukungan masyarakat dalam upaya pemulihan penyandang autis  sangat diperlukan. Karenanya dalam kampanye bertema ‘Blue Light’ ini, Tim Enjoy Your Child berusaha meyampaikan pada masyarakat agar tidak lagi terjadi pendiskriminasian penyandang autis.

Selain melakukan Blue Light Campaign di seputaran kampus UB, Tim Enjoy Your Child juga melakukan bakti sosial ke Autism Centre SDLB Sidayu, Pakis, Malang. Bakti sosial ini dilakukan dalam bentuk pengenalan penanganan autisme bagi orang tua secara pribadi serta pemberian bingkisan untuk penyandang autis. Melalui kegiatan ini diharapkan agar nantinya orang tua para penyandang autis tidak lagi bergantung pada terapis sekolah tapi juga dapat menjadi terapis pribadi putra putrinya.

Nur Syafira (TEP 2012), ketua Tim Enjoy Your Child ketika dikonfirmasi mengaku kegiatan ini dijalankan dengan dukungan DIKTI dan UB melalui Program Kreativitas Mahasiswa bidang Pengabdian Masyarakat (PKM-M) bersama ketiga anggota lainnya, Aginta Friska (TEP 2012), Amilia C (TEP 2012), serta Salma Fatiya (Psikologi 2013) dibawah bimbinganRini Yulianingsih, ST, MT. “Kami sering ditanya untuk apa mahasiswa Keteknikan Pertanian melakukan kegiatan sosial bagi anak autis. Tapi menurut saya pribadi, tidak perlu alasan melakukan kebaikan untuk siapapun, kapanpun, dan dimanapun,” ujar Nur Syafira bijak ketika ditanya alasan melakukan kegiatan tersebut.

Program yang dijalankan Nur Syafira dan kawan kawan  ini sendiri berfokus pada pelatihan orang tua autis menjadi terapis pribadi menggunakan Son Rise Program. Saat ini sendiri, sudah ada beberapa Autism Centre yang menjadi mitra Tim Enjoy Your Child seperti Autism Centre SDLB Sidayu, Pakis serta Pusat Layanan Autis Kota Malang. “Pertanyaan lain yang sering ditanyakan kembali adalah mengenai kapabilitas kami sebagai mahasiswa TEP untuk melakukan program ini. Tidak dapat dipungkiri bahwa kami memang bukan ahli dalam bidang ini, oleh karena itu, kami dibimbing beberapa psikolog dari berbagai Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) pemerhati autis Kota Malang, dan sejauh ini alhamdulilah tidak ada masalah yang berarti,” imbuh Nur Syafira mengakhiri sesi wawancara. (dse)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Skip to content